HKBP Distrik X Medan Aceh Rayakan Puncak Tahun Profesionalisme Dengan KKI

402598589_7124993214212518_34107494436317740_n-850x560-1

Kebaktian Kebangkitan Iman atau KKI menjadi acara puncak yang sekaligus menjadi kegiatan terakhir dari rangkaian program Tahun Profesionalisme dalam Penatalayanan di HKBP Distrik X Medan Aceh.
Acara puncak yang dikemas dalam KKI ini diselenggarakan pada Minggu (12/11/2023) bertempat di Pardede Hall, Kota Medan mulai pukul 16.00 WIB yang dihadiri sekitar 6.000 warga jemaat.
Di tengah pelaksanaan acara puncak ini, Praeses HKBP Distrik X Medan Aceh Pdt. Henri Napitupulu menyampaikan khotbah berdasarkan Efesus 3:12-13. Melalui khotbahnya Praeses berpesan kepada seluruh warga jemaat yang hadir memenuhi Pardede Hall agar belajar dari kehidupan Paulus yang tetap bersemangat dan pantang menyerah sekalipun menghadapi berbagai kesulitan.

 

image-84
image-85
image-81
image-83
image-86
Black-and-Ivory-Modern-Name-YouTube-Channel-Art-23-2048x1152
image-84
image-85
image-81
image-83
image-86
Black-and-Ivory-Modern-Name-YouTube-Channel-Art-23-2048x1152

“Paulus tidak menggerutu dan bersungut-sungut, he never give up, melainkan dia semakin bersemangat dan semakin berani memperkenalkan jalan masuk kepada Allah sekalipun menghadapi banyak kesulitan dalam pelayanannya,” kata Praeses Henri Napitupulu. Praeses juga berpesan agar seluruh warga jemaat HKBP tetap bertahan, tidak gampang mengeluh dalam menghadapi berbagai musim kehidupan yang datang silih berganti. Ia mengatakan sekalipun itu sulit dan pahit, tetaplah berpengharapan dan beriman kepada Tuhan. “Mari terus optimis menatap masa depan. Kita harus terus maju, menghadapi tantangan-tantangan baru yang hadir setiap hari. Kita harus menggenggam masa depan dengan erat, seperti sehelai kain yang belum terjalin penuh, siap kita bentuk sesuai dengan impian dan tekad kita,” pesan Praeses.
Pada kesempatan itu, Praeses juga mengapresiasi kinerja panitia Tahun Profesionalisme yang diketuai Ir. Ronald Naibaho yang benar-benar mempersiapkan dan melaksanakan seluruh program dengan sangat profesional. Kinerja yang profesional tersebut juga tentunya tidak lepas dari dukungan seluruh jemaat, parhalado dan pelayan penuh waktu. “Mereka mampu melakukannya dengan profesional, from impossible to be possible,” kata Praeses. Acara puncak Tahun Profesionalisme dalam Penatalayanan ini juga turut diisi dengan pemberian tali kasih kepada 1.000 orang warga jemaat yang oleh panitia perlu untuk mendapat bantuan atau tali kasih serta penyerahan hadiah bagi pemenang lomba yang diselenggarakan panitia. Untuk diketahui, Panitia Tahun Profesionalisme dalam Penatalayanan HKBP Distrik X Medan Aceh telah melaksanakan 18 kegiatan selama tahun 2023, diantaranya perlombaan, seminar sekaligus pelatihan, bincang-bincang terkair enterpreneur, edukasi politik hingga pelaksanaan KKI sebagai puncak acara. Melalui kegiatan yang dikemas oleh panitia, seluruh jemaat dan pelayan HKBP khususnya di Distrik X Medan Aceh diharapkan memiliki karakter yang baik dan profesional dalam menjalankan serta menunaikan tugas pelayanan demi kemuliaan nama Tuhan.

 

Sumber : https://www.newkairos.co/hkbp-distrik-x-medan-aceh-rayakan-puncak-tahun-profesionalisme-dengan-kki/

Share this post

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Telegram